Wujudkan Pemilu Aman dan Damai, Polresta P. Raya Ajak Warga Jaga Kerukunan dan Persatuan

oleh
oleh
Tribratanews.kalteng.polri.go.id – Polresta Palangka Raya – Kepolisian Resor Kota Palangka Raya, Polda Kalteng terus berupaya untuk mewujudkan penyelenggaraan Pemilihan Umum (Pemilu) Tahun 2024 yang aman dan damai pada wilayah hukumnya.
Diantaranya melalui sosialisasi dan edukasi yang disampaikan oleh Satbinmas bersama Sihumas kepada masyarakat di Yayasan Dairut Thorikah Junaidi Al Bagdadi di Kelurahan Marang, Kecamatan Bukit Batu, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Rabu (7/2/2024) siang.
Kegiatan tersebut dilakukan oleh Kasatbinmas, AKP Dede Setiyadi dan Kasihumas, Iptu Sukrianto bersama personel dengan menyampaikan sosialisasi serta edukasi tentang upaya untuk mewujudkan Pemilu Damai Tahun 2024 di Kota Palangka Raya.
“Pada Tanggal 14 Februari mendatang seluruh masyarakat Indonesia akan merayakan pesta demokrasi, oleh karena itu mari senantiasa kita jaga kerukunan dan persatuan demi mewujudkan situasi pemilu yang aman, damai sejuk dan kondusif,” imbau Kasatbinmas.
Selain imbauan tersebut, AKP Dede Setiyadi juga mengajak warga setempat agar turut membantu serta berperan dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di lingkungan sosial masing-masing.
“Mari bersama-sama jaga stabilitas kamtibmas di lingkungan sosial masing-masing, diantaranya yakni menghindari perpecahan dengan tidak mudah terpengaruh dengan penyebaran informasi hoax, isu-isu sara, ujaran kebencian dan lain sebagainya,” tuturnya.
“Selain itu juga dengan berani menolak segala bentuk politik uang, politik adu domba, kampanye hitam maupun segala hal yang melanggar hukum penyelenggaraan pemilu, sehingga pesta demokrasi yang menjadi kebanggaan kita dapat berjalan dengan adil, bersih dan lancar,” pungkasnya. (pm)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.