Palangka Raya – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) saat malam takbiran, personel Polsek Rakumpit, Polresta Palangka Raya, melaksanakan pengamanan dan patroli di Masjid Al Muhajirin Takaras serta Masjid Al-Ikhlas Pager, Kecamatan Rakumpit.
Kegiatan pengamanan ini dipimpin oleh Aiptu Nasarudin bersama empat personel lainnya, yakni Aipda Rudiyanto, Bripka Firman Saputra, Brigpol San Krispriadi, dan Briptu Jhordi Arya Wiwaha.
Selain menjaga keamanan pelaksanaan takbiran, personel juga melakukan patroli ke pemukiman warga dan area Pasar Malam Takaras.
Kapolsek Rakumpit, Iptu Joko Susilo, mengatakan bahwa kehadiran polisi di tengah masyarakat bertujuan untuk menciptakan suasana yang aman dan kondusif selama perayaan Idulfitri.
“Kami ingin memastikan kegiatan masyarakat di malam takbiran berlangsung dengan lancar dan aman, serta mencegah potensi gangguan keamanan,” ungkapnya, Senin (31/3/2025).
Dalam kesempatan tersebut, petugas juga memberikan imbauan kepada warga agar tetap waspada terhadap lingkungan sekitar, terutama dalam mengantisipasi tindak kriminal dan bahaya kebakaran akibat kelalaian penggunaan listrik atau api terbuka.
Kapolresta Palangka Raya, Kombes Pol. Dedy Supriadi, S.I.K., M.H., mengapresiasi kegiatan pengamanan ini sebagai bagian dari pelayanan Polri kepada masyarakat.
“Pengamanan malam takbiran ini merupakan upaya kami untuk memastikan kenyamanan dan keamanan warga dalam menjalankan ibadah serta aktivitas lainnya,” ujarnya.
Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman dan kondusif. Warga setempat menyambut baik kehadiran aparat kepolisian yang aktif berpatroli dan menjaga lingkungan mereka. (dk_reborn)