Tim Patroli Gabungan Polresta Palangka Raya Cek Keamanan Kantor dan Gudang KPU Kota

oleh
oleh

Polresta Palangka Raya – Kepolisian Resor Kota Palangka Raya mengerahkan Tim Patroli Gabungan kesatuan dan jajarannya bersama Satbrimob Polda Kalteng untuk menjaga situasi kamtibmas pasca tahapan Pemungutan Suara Pilkada pada wilayah hukumnya.

Salah satu objek yang didatangi oleh Tim Patroli Gabungan yakni KPU Kota pada kawasan Jalan Tangkasiang, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, dengan dipimpin oleh Kasatsamapta, AKP Suyatman selaku Perwira Pengendali (Padal), Sabtu (30/11/2024) pagi.

Kapolresta, Kombes Pol. Boy Herlambang melalui AKP Suyatman menjelaskan, kedatangan Tim Patroli Gabungan saat itu bertujuan untuk mengecek kondisi keamanan mulai dari bangunan kantor hingga gudang logistik Pilkada yang berada di area KPU Kota.

“Pengecekan keamanan kami lakukan sebagai langkah untuk mendeteksi hingga mengantisipasi segala bentuk kerawanan maupun gangguan yang berpotensi terjadi pada KPU Kota selaku salah satu objek vital penyelenggaraan Pilkada Serentak Tahun 2024,” jelasnya.

Selain melakukan pengecekan, AKP Suyatman juga menyempatkan untuk menyambangi para personel Polresta Palangka Raya yang bertugas melakukan pengamanan (pam) pada area Kantor KPU Kota guna menyampaikan sejumlah atensi dari Kapolresta.

“Bapak Kapolresta mengatensikan agar kita semua melaksanakan seluruh tugas selama berjalannya tahapan Pilkada dengan sebaik mungkin dan penuh rasa tanggung jawab, serta senantiasa menjunjung tinggi sikap netralitas Polri,” pungkasnya. (pm)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.