Satsamapta Polresta Palangka Raya Patroli ke SD Alam Kemala Bhayangkari

oleh
oleh

Polresta Palangka Raya – Personel Satuan Samapta (Satsamapta) Polresta Palangka Raya melaksanakan patroli keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di SD Alam Kemala Bhayangkari. 

Kegiatan yang berlangsung di Jalan Mahir Mahar Lingkar Luar ini, bertujuan untuk memastikan lingkungan sekolah aman dan kondusif bagi para pekerja bangunan.

Selama patroli, petugas melakukan pengecekan di sekitar area sekolah dan berinteraksi dengan para tukang untuk mendiskusikan langkah-langkah pencegahan gangguan keamanan. 

“Kami ingin memastikan bahwa rangkaian pembangunan SD Alam Kemala Bhayangkari berjalan dengan tenang dan aman,” Ungkap Kasatsamapta AKP Suyatman mewakili Kapolresta Palangka Raya Kombes Pol. Dr. Boy Herlambang, S.I.K., M.Si., Jum’at (29/11/2024) malam.

Selain itu, patroli ini juga menjadi kesempatan untuk memberikan rasa aman kepada seluruh lapisan masyarakat.  (dk_reborn)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.