Patroli dan Pengamanan Ibadah Natal di Gereja dalam Kota Nanga Bulik oleh personil Satsamapta Polres Lamandau.

oleh
oleh
Polres lamandau – Dalam rangka memberikan pelayanan yang maksimal, rasa aman dan nyaman, kepada Warga masyarakat Kristiani yang merayakan natal, personel patroli Satsamapta Polres Lamandau – Polda kalteng melaksanakan kegiatan pengamanan secara mobile dan stasioner di gereja – gereja yang berada di kota Nanga bulik. Minggu (25/12/22) pagi.
“Patroli dilaksanakan untuk menjamin keamanan di tempat ibadah umat Kristiani yang sedang melaksanakan ibadah natal.
Seperti yang terlihat saat ini terlihat personil Satsamapta Polres Lamandau – Polda Kalteng melaksanakan pengamanan terbuka di gereja Haleluya Trans lokal Nanga bulik, GBI Victory Nanga bulik dan HKBP Nanga bulik secara mobile dan stasioner.
Di tempat terpisah Kasat Samapta Polres Lamandau Iptu Karno, S.H
mengatakan bahwa pihaknya selalu memberikan pelayanan kepada masyarakat termasuk pengamanan keagamaan di tempat – tempat ibadah dan selalu komunikasi dan koordinasi dengan pengurus gereja untuk mengetahui rencana kegiatan ibadah dalam rangka Natal sebelum acara di mulai.
Patroli pengamanan hari- hari besar keagamaan digelar agar masyarakat merasa terlindungi dan tidak merasa was was ketika beraktifitas ibadah.” pungkasnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.