Patroli Pusat Keramaian Personil Satsamapta Polres Lamandau dalam Rangka Cipta Kondisi

oleh
oleh
Polres Lamandau – Patmor roda dua regu cadangan piket samapta Polres Lamandau Polda Kalteng melaksanakan patroli aktifitas masyarakat di wilayah hukum Polres Lamandau, Kamis (15/12/2022) pagi.
Pelaksanaan patroli rutin pagi dengan sasaran kegiatan masyarakat berupa di pusat perbelanjaan, SPBU, Terminal bus dan lingkungan tempat tinggal padat penduduk di Nanga Bulik dalam rangka menjamin  kamtibmas yang kondusif.
Kajaga regu tiga Aiptu Hendra sudrajat saat melaksanakan patroli jalan kaki menghimbau kepada pemilik toko dan pengunjung untuk selalu hati-hati dan waspada terhadap para pengunjung yang mencurigakan yang berpotensi melakukan pencopetan dan pencurian dan waspada terhadap kejahatan uang palsu dan lain sebagainya.
Kasat Samapta Iptu HR.Tri diantoro, S.H  menjelaskan bahwa kegiatan patroli pagi hari selain wujud kesiap siagaan anggota Kepolisian juga untuk antisipasi kerawanan kamtibmas sekaligus untuk memberikan himbauan kamtibmas kepada warga masyarakat sehingga situasi kamtibmas bisa aman dan kondusif serta membangun silahturahmi sebagai wujud kedekatan antara Polisi dan warga, “ucapnya.(Hrt).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.