Peduli Warga Terdampak Banjir, Polsek Gunung Timang Bagikan Bantuan Sosial Berupa Paket Sembako untuk Warga Desa Majangkan

oleh
oleh

Barito Utara –Peduli dengan warga binaan, Kapolsek Gunung Timang bersama dengan Anggota Polsek Gunung Timang jajaran Polres Barito Utara, Polda Kalteng laksanakan pembagian bansos kepada masyarakat terdampak bencana banjir di di Desa  Majangkan RT.02 Kecamatan Gunung Timang Kabupaten Barito Utara.

Kapolres Barito Utara AKBP Gede Pasek Muliadnyana,S.I.K.,M.A.P., melalui Kapolsek Gunung Timang Ipda Ade Soemarna,S.Sos., mengatakan tujuan kegiatan ini adalah untuk mendekatkan diri antara POLRI dan Masyarakat dan juga wujud nyata Kepedulian POLRI terhadap masyarakat yang sedang terdampak bencana banjir.

“Adapun kegiatan Bansos tersebut  memberikan bantuan berupa sembako yang diberikan kepada  Masyarakat Desa Majangkan yang terdampak bencana banjir,”jelasnya, Rabu (19/10/2022) siang.

“ Kami berharap semoga banjir yang terjadi ini dapat segera surut dan juga kami berharap dengan adanya bantuan sosial ini dapat meringankan beban masyarakat yang terdampak bencana banjir,”tutupnya. (Hms)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.