Polresta Palangka Raya – Dalam rangka memeriahkan Hari Kemerdekaan RI ke-77 masyarakat mempunyai tradisi masing-masing untuk merayakannya.
Bertempat di Kelurahan Kameloh Baru, para petugas yang terdiri dari Polsek Sabangau dan Lurah, Ketua Rt dan Ketua Rw setempat yang dibantu sejumlah mahasiswa KKN IAIN mengadakan rapat, Rabu (10/8/2022) pagi.
Dimana, tujuan dilaksanakannya rapat tersebut yaitu dalam rangka membentuk panitia lomba 17 Agustusan yang dapat diikuti seluruh lapisan masyarakat.
Kapolresta Palangka Raya, Polda Kalteng Kombes Pol Budi Santosa, S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Sabangau Iptu Dhini Fitriana Lestari mengatakan, jika pihaknya sangat mendukung apa yang digagas para warga Kelurahan Kameloh Baru tersebut.
“Karena, melalui kegiatan yang direncanakan mengadakan perlombaan ini bisa memupuk kebersamaan dalam bingkai kebhinekaan demi satu tujuan keutuhan antar lapisan masyarakat,” katanya.(dk_reborn)