Polresta Palangka Raya – Satuan Lalu Lintas Polresta Palangka Raya, Polda Kalteng kembali melakukan Inspeksi Keselamatan Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (LLAJ) pada Tahun 2022 saat ini.
Kegiatan itu pun dilakukan pada angkutan kendaraan umum yang ada di Terminal W. A. Gara Jalan Mahir Mahar, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, yang dilaksanakan oleh Aiptu Surya Mardhani bersama Aiptu Wahyudi, Rabu (6/7/2022) pagi.
Aiptu Surya menjelaskan, inspeksi tersebut dilakukan guna memeriksa angkutan kendaraan umum di Terminal W. A. Gara terkait mewujudkan Program Keselamatan Lalu Lintas dan Angkutan Jalan Tahun 2022.
“Guna memeriksa serta memastikan kelayakan angkutan kendaraan umum agar memenuhi standar keselamatan yang berlaku dalam Program LLAJ,” jelas Aiptu Surya.
Program LLAJ tersebut pun dilakukan demi menciptakan serta menjaga kondisi keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelacaran (kamseltibcar) arus lalu lintas di wilayah hukum Polresta Palangka Raya.
“Selain menjaga kondisi kamseltibcar lalu lintas, hal ini juga bertujuan untuk menumbuhkan dan menjaga kedisiplinan para pengguna kendaraan angkutan orang maupun barang akan pentingnya kelayakan kendaraan yang dibawa,” terang Surya.
Dalam pelaksanaan inspeksi tersebut, dirinya pun juga mengimbau kepada para pegawai di sana agar tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes) di masa Pandemi Covid-19 yang masih melanda hingga saat ini.
“Tetap terapkan prokes secara disiplin agar terhindar dari resiko penularan Virus Corona, seperti dengan memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan dan membatasi mobilitas serta interaksi,” pungkasnya. (pm)