Palangka Raya – Sejumlah personel Polresta Palangka Raya, Polda Kalteng melaksanakan pengamanan kegiatan Pekan Olahraga Provinsi Provinsi (Porprov) di Kota Palangka Raya, Rabu (29/6/2022) mulai pukul 07.00 WIB.
Kapolresta Palangka Raya Kombes Pol Budi Santosa, S.I.K., M.H., melalui Kasat Samapta AKP Gatoot Sisworo, S.Sos menjelaskan, pengamanan tersebut dilaksanakan oleh empat personel Satsamapta yang dipimpin oleh Aipda Sumarlin.
Gatoot menambahkan, selain memberikan rasa aman dan mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas, pengamanan tersebut juga bertujuan untuk memastikan seluruh kegiatan Porprov dapat berlangsung tertib dan lancar.
“Untuk pengamanan kali ini dilaksanakan di dua lokasi yakni Gedung Olah Raga (GOR) Indoor di bilangan Jalan Tjilik Riwut Km. 5,5 dan GOR Koni di Jalan Wahidin Sudirohusodo Kota Palangka Raya,” tandasnya. (b1b)