Palangka Raya- Personel Piket Sabhara Regu II Polsek Pahandut jajaran Polresta Palangka Raya, Polda Kalteng laksanakan Patroli Harkamtibmas di Wilayah Hukum Polsek Pahandut.
Kapolsek Pahandut Kompol Susilowati,S.E.,M.M., melalui Kasi Humas Polsek Pahandut Bripka Talenta mengatakan untuk rute patroli yang disasar daintaranya jalan – A. Yani – Dr. Murjani – Diponegoro – RTA. Milono – Set Adji – P. Junjung Buih – Tumenggung Tilung Kota Palangkaraya
“ Dalam kesempatan tersebut, kami menghimbau kepada petugas keamanan atau security bank agar selalu
waspada dalam pelaksanaan tugas jaga dan apabila menemukan sesuatu mencurigakan atau kejadian menonjol agar segera melaporkan ke Pos Polisi atau Kantor Polisi terdekat,”jelasnya, Minggu (26/06/2022) siang.
“ Dalam kesempatan itu pula, kami juga menghimbau kepada warga apabila melihat atau menemukan tindak kejahatan agar segera melapor kekantor polisi terdekat atau dengan cara menghubungi nomor telepon layanan pengaduan masyarakat SPKT Polsek Pahandut atau SPKT polresta Palangka Raya,”tutupnya. (Tc)