Untuk menyambut sekaligus menyemarakan Hari Bhayangkara, berbagai kegiatan pun diselenggarakan.
Kali ini, Jum’at (24/6/2022) pagi, Kapolresta Palangka Raya, Polda Kalteng Kombes Pol. Budi Santosa, S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Rakumpit Iptu Waryoto terlihat melaksanakan sejumlah persiapan.
Adapun persiapan yang dimaksud antara lain memberikan seluruh area Mapolsek Rakumpit, mengecat pagar dan memasang umbul-umbul dan spanduk Hari Bhayangkara ke-76.
“Rangkaian kegiatan dari pagi hingga sekarang ini merupakan sebuah bentuk penghargaan kami sebagai anggota Polri yang akan memasuki umurnya ke-76,” katanya.
“Semoga dengan apa yang kami lakukan tersebut, bisa menunjukan kesiapan kami sebagai pelindung, pengayom dan pelayan bagi semua kalangan masyarakat,” pungkasnya.(dk_reborn)